Telkom Flexi Dengan Logo Baru



Setelah kurang lebih sepuluh tahun menggunakan logo lama yang bernuansa warna pelangi merah kuning dan hijau, kini Telkom Flexi telah menggunakan logo barunya.  “Sekarang saatnya Flexi memiliki logo baru dengan warna biru berlatar belakang universal,  melambangkan air yang bening sebagai sumber kehidupan manusia serta merepresentasikan karakter Flexi yang fleksibel, ramah, jujur, dan transparan," kata Executive General Manager Telkom Flexi Mas’ud Khamid dalam siaran pers (19/6/2011).

Mas’ud menambahkan, walau memiliki logo baru, positioning Flexi di pasar tidak berubah untuk menyediakan solusi telekomunikasi yang hemat dan terjangkau dengan tagline “Lebih irit, kan!” dimana saat ini telah melayani lebih dari 18,5 juta pelanggan. Sejalan dengan diluncurkannya logo baru, untuk lebih memanjakan pelanggannya Flexi juga mengembangkan layanan mobile broadband dengan kecepatan 5 Mbps. Layanan mobile broadband ini akan digelar di 10 lokasi potensial di Indonesia antara lain Jakarta, Bandung, Surabaya, Malang, Jogjakarta, Banjarmasin, Pekanbaru, Makassar, Denpasar, dan  Medan.

Teknologi mobile broadband yang diusung adalah Evolution Data Only (EVDO) Rev A dan B yang akan selesai digelar bertepatan pada perayaan hari kemerdekaan Indonesia, 17 Agustus 2011. Telkom Flexi menargetkan pelanggan broadband akan mencapai  500.000 pada tahun depan. (Haryo Adjie Nogo Seno)

0 Response to "Telkom Flexi Dengan Logo Baru"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel